Pastikan Pilkada di Banyuasin Lancar dan Aman, AKBP Ruri Tinjau Pengepakan Logistik

jpnn.com - PALEMBANG - Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo mengecek langsung proses pengepakan logistik untuk Pilgub Sumsel dan Pilbup Banyuasin 2024, di Gedung Graha Sedulang Setudung, Kompleks Pemkab Banyuasin.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pengamanan logistik pilkada, yang dijadwalkan berlangsung selama empat hari, yakni 18, 19 hingga 21 November 2024.
Kehadiran AKBP Ruri dalam kegiatan itu menunjukkan komitmen Polres Banyuasin dalam memastikan setiap tahapan pilkada berjalan dengan aman dan lancar.
AKBP Ruri dalam kesempatan tersebut memberikan arahan kepada seluruh personel yang terlibat pengamanan untuk selalu waspada dan melakukan pengecekan di lokasi penyimpanan logistik, terutama pada jam-jam rawan.
"Petugas pengamanan harus melaksanakan pengecekan secara rutin dan intensif di lokasi penyimpanan logistik, khususnya pada jam-jam rawan guna mengantisipasi adanya potensi gangguan keamanan,” kata Ruri, Rabu (20/11).
Ruri juga meminta seluruh personel yang bertugas di Gedung Graha Sedulang Setudung, tempat penyimpanan logistik pilkada, untuk turut membantu dalam mengawasi dan memastikan kelancaran proses pengepakan.
Terlebih lagi petugas pengamanan diminta untuk memperhatikan proses masuk dan keluar petugas packing, guna mencegah adanya penyalahgunaan atau pengalihan logistik yang tidak sesuai prosedur.
Dia mengatakan keamanan logistik pilkada sangat penting untuk memastikan tidak ada kendala dalam pelaksanaan pemilu nanti.
AKBP Ruri Prastowo mengecek langsung proses pengepakan logistik untuk Pilgub Sumsel dan Pilbup Banyuasin 2024,
- Paslon Cecep - Asep Memenangi PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka
- Bawaslu Temukan Logistik PSU Masih Belum Lengkap di Serang
- Masyarakat yang Gelar Hajatan Pakai Musik Remix Akan Diberi Sanksi Tegas
- 9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Ini Pesan dan Harapan Wamendagri Ribka