Pastikan Tahun ini Premium Tidak Naik
Senin, 17 Januari 2011 – 17:06 WIB
JAKARTA -- Pemerintah memastikan tidak akan mengubah pola penyaluran BBM kepada masyarakat. Pemerintah tetap akan membatasi BBM subsidi jenis premium dan tidak ada rencana untuk menaikkan harga BBM premium dalam tahun ini. Meskipun beberapa pihak mengatakan, menaikkan harga BBM premium lebih baik daripada membatasinya. Padahal kata Hatta, tidak semua masyarakat dikategorikan mampu mengkonsumsi BBM non subsidi. Karena itulah, pemerintah tetap akan mensubsidi masyarakat tanpa berencana menaikkan harga. Perhitungan menaikkan BBM premium, katanya, tidak mewakili azas keadilan bagi masyarakat.
Kepada wartawan di Jakarta, Senin (17/1), Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa menegaskan, pemerintah dan DPR masih pada kesepakatan yang sama, yakni membatasi dan bukan justru menaikkan harga BBM premium.
Baca Juga:
‘’Sampai dengan pembicaraan kembali dengan DPR, kondisinya masih seperti itu (membatasi BBM premium). Karena menaikkan BBM premium itu dampaknya akan langsung kepada masyarakat,’’ tegas Hatta.
Baca Juga:
JAKARTA -- Pemerintah memastikan tidak akan mengubah pola penyaluran BBM kepada masyarakat. Pemerintah tetap akan membatasi BBM subsidi jenis premium
BERITA TERKAIT
- PrismaLink & UNDIRA Kolaborasi Mempermudah Akses Pembayaran Mahasiswa
- QRIS Bantu Transaksi Lebih Aman, Ekosistem Perlu Diperkuat
- Harga Emas Antam Hari Ini 19 November Naik Lagi, Berikut Daftarnya
- PNM Siapkan Nasabah Terbaik Terjun di Pasar Digital lewat Mekaarpreneur
- IDXSTI Hadirkan AI untuk Pelaporan Keberlanjutan Emiten
- Telkomsel Gelar Program Poin Gembira Festival, Hadiahnya Menggiurkan