Pastikan Usung Kader Sendiri di Pilgub Jatim
PKB Siapkan Khofifah dan Gus Ipul
Jumat, 23 November 2012 – 21:50 WIB
JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memastikan diri tak akan mengusung tokoh di luar Nadhlatul Ulama (NU) sebagai calon gubernur pada Pemilukada Jawa Timur tahun depan. Sebagai partai berbasis nahdliyin yang mayoritas berada di Jawa Timur, PKB pun memilih mengusung kader sendiri.
Sekretaris Jenderal PKB, Imam Nachrawi, menyatakan bahwa sudah menjadi kewajiban bagi partai pimpinan Muhaimin Iskandar itu untuk mengantarkan kader terbaiknya ke kursi Gubernur Jatim. "Dari awal Ketum (Muhaimin,red) sudah menyampaikan bahwa posisi PKB akan mengusung kader sendiri. Kita akan mengerahkan semua potensi yang ada sebagai bentuk penghargaan khusus bagi perjuangan mereka selama ini,” ujar Imam di Jakarta, Jumat (23/11).
Baca Juga:
Dua nama kader yang akan diusung di Pilgub Jatim pun sudah mulai dielus-elus, yakni Khofifah Indar Parawansa dan Syaifullah Yusuf. Menurut Imam, kedua kader itu memiliki keunggulan masing-masing.
Khofifah misalnya, sudah banyak berjasa bagi PKB. Menteri Pemberdayaan Perempuan di era kepresidenan Abdurrahman Wahid itu pernah menjadi Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu DPP PKB pada tahun 2004. Sementara Syaifullah Yusuf, sambung Imam, juga pernah menjadi Sekjen PKB, memimpin GP Anshor dan sejumlah organisasi lainnya.
JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memastikan diri tak akan mengusung tokoh di luar Nadhlatul Ulama (NU) sebagai calon gubernur pada Pemilukada
BERITA TERKAIT
- TPS di Kota Cilegon Ambruk, Satu Orang jadi Korban
- Momen Andika Bersama Istri Nyoblos di TPS Hendi: Siap Menang & Kalah
- Ditertawakan Rano Karno, Ridwan Kamil Ungkap Alasan Nyoblos di Bandung
- Jubir: Pram-Doel Meraih 55 Persen, Ini Kemenangan Warga Jakarta
- Di TPS Megawati dan Keluarga Mencoblos, Pram-Doel Menang Telak, RIDO Tersungkur
- Maju di Pilkada 2024, Istri Mendes PDT Optimistis Menang Telak di Pilbup Serang