Pasukan Khusus TNI AL Merangsek ke Atas Kapal Secara Senyap

jpnn.com, JAKARTA - TNI AL menerjunkan pasukan khusus dari Komando Pasukan Katak (Kopaska) Koarmada II guna mengamankan KTT G20 yang berlangsung di Bali.
Selain itu, TNI AL juga menerjunkan belasan unsur kekuatan Kapal Perang Republik Indonesia yang siap tempur, lengkap dengan persenjataan canggihnya.
Hari ini, pasukan elite TNI AL yang tergabung dalam Satgas Laut Pengamanan VVIP Presidensi G20 tersebut menggelar latihan Visit Boarding Search and Seizure (VBSS) di wilayah perairan Benoa Bali, Rabu (9/11).
Latihan itu bertujuan guna menjaga serta menjamin keamanan di wilayah perairan dalam penyelenggaraan G20 di medan operasi sesungguhnya.
Diskenariokan personel Kopaska TNI AL dari jajaran Koarmada II melaksanakan pengejaran terhadap hadirnya kapal yang diindikasikan akan menimbulkan gangguan keamanan.
Pasalnya, informasi yang didapat menyebutkan kapal tersebut diduga akan melakukan penyelundupan orang serta senjata.
Dalam waktu singkat, pasukan khusus TNI AL yang dikabarkan masuk dalam pasukan terbaik di dunia ini, merangsek naik ke atas kapal secara senyap dan langsung melumpuhkan para anak buah kapal yang diduga akan mengganggu keamanan.
Seusai berhasil melumpuhkan potensi ancaman tersebut, personel Kopaska melaksanakan penyisiran dan pemeriksaan terhadap ruang-ruang tersembunyi dengan sangat detail serta melaksanakan penggeledahan di setiap sudut kapal.
TNI AL menerjunkan pasukan khusus dari Komando Pasukan Katak (Kopaska) Koarmada II guna mengamankan pelaksanaan KTT G20 yang berlangsung di Bali.
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- Usut Kasus Korupsi di Kemenhan, KPK Panggil eks Direktur DKB
- Ini Kata Laksma Wira soal Oknum TNI AL Bunuh Juwita
- TNI AL: Jumran Telah Merencanakan Membunuh Jurnalis Juwita
- Oknum TNI AL Diduga Telah Merencanakan Pembunuhan Juwita Sekitar 3 Bulan
- Kasus Pembunuhan Jurnalis Juwita, TNI AL Tes DNA Temuan Sperma