Pasukan Marinir Kerepotan Gara-gara Sampah

Pasukan Marinir Kerepotan Gara-gara Sampah
Latihan renang pasukan marinir di Selat Madura. Foto: dok Jawa Pos/Radar Surabaya

jpnn.com - SIDOARJO - Pasukan Marinir (Pasmar)-1 Surabaya mengkritisi kebiasaan buruk masyarakat membuang sampah sembarangan. Terutama di kawasan Selat Madura. Kritik juga ditujukan pada lemahnya pemerintah setempat dalam melakukan pengawasan.

Masalah sampah tidak hanya terjadi di daratan maupun permukiman. Bertebarannya sampah di Selat Madura menjadi salah satu hambatan kampanye kemaritiman maupun pariwisata di Jembatan Surabaya-Madura (Suramadu).

''Banyak sampah kiriman dengan jumlah hampir sama dengan jumlah ubur-ubur,'' kritik Komandan Pasmar-1 Brigjen TNI Mar Lukman di sela-sela kegiatan Press Gathering dan Doa Bersama Menyukseskan Renang Selat Madura oleh Marinir Wilayah Timur di lapangan tembak Mako Pasmar-1 Gedangan kemarin (25/4).

 Lukman menengarai, ubur-ubur di Selat Madura tumbuh subur, salah satunya, karena masuknya sampah-sampah dari Surabaya ke alur Selat Madura. Selama dua bulan terakhir pihaknya membersihkan sampah di seputar Jembatan Suramadu. Pembersihan dilakukan sebagai persiapan renang Selat Madura sepanjang 5,3 kilometer Kamis lusa (28/4), menyemarakkan HUT Ke-15 Pasmar. (sep/c17/end/flo/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News