Pasutri Bertengkar, 5 Kontrakan & 3 Warung Ludes Terbakar
Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Tenggarong AKP Yasir membenarkan pemicu kebakaran diduga berawal dari pertengkaran sepasang pasutri penghuni di salah satu kontrakan itu.
Terduga pelaku berinisial RO, diduga sengaja membakar dengan menyiramkan bensin di dalam kamar rumah kontrakannya. Seusai membakar, RO diamankan polisi tidak jauh dari lokasi kejadian.
"Dari keterangan yang kami peroleh, keributan pasutri. Si suami pergi ke warung beli bensin. Kemudian membakar kamar. Orangnya sudah kami amankan. Masih kami minta keterangan," terangnya saat dihubungi JPNN.com.
AKP Yasir mengatakan belum bisa berkomentar banyak karena masih proses penyelidikan. Satreskrim Polres Kukar juga telah kerahkan Tim Inafis guna melakukan penyelidikan lebih lanjut di lokasi kebakaran.
"Terkait kebakaran sengaja disiram bensin, saat ini masih dalam penyelidikan dan kami sudah kerahkan Tim Inafis untuk ketahui lebih lanjut," tandasnya. (mcr14/jpnn)
Kebakaran terjadi di pemukiman pada penduduk di Tenggarong, Kukar, Kaltim, diduga karena keributan pasutri.
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Arditya Abdul Aziz
- Pabrik di Kawasan Industri Terboyo Terbakar, Damkar Semarang Kerahkan Seluruh Personel
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Kebakaran Gudang Alat Dekorasi di Bogor Sebabkan Satu Orang Meninggal
- Konon Inilah Penyebab Kebakaran Belasan Kapal Nelayan di Pekalongan
- Belasan Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Pekalongan, Ini Daftarnya
- Kebakaran Rumah di Jakarta Utara, 4 Orang Meninggal Dunia