Patahkan Dominasi Ferrer, Murray Tantang Djoker
jpnn.com - PARIS- Andy Murray berhasil mematahkan kutukan ketika bersua David Ferrer pada turnamen lapangan tanah liat. Itu terjadi setelah Murray sukses menekuk Ferrer dengan skor 7-6, 6-2, 5-7, 6-1 pada perempat final Grand Slam seri Prancis Open di Philippe Chartier, Kamis (4/6) dini hari WIB.
Inilah kali pertama petenis terbaik Inggris Raya tersebut berhasil menumbangkan Ferrer dalam turnamen tanah liat. Hasil itu juga mengantarkan Murray melaju ke babak semifinal.
Petenis berusia 28 tahun tersebut kini berhasil tiga kali melaju ke semifinal Prancis Open. Sebelumnya, Murray juga melaju ke turnamen yang disebut Roland Garros tersebut pada musim 2011 dan 2014.
Hasil tersebut juga membuat Murray sukses membukukan 15 kemenangan beruntun di turnamen tanah liat musim ini. Di babak empat besar, Murray bakal berjibaku kontra Novak Djokovic alias Djoker. (jos/jpnn)
PARIS- Andy Murray berhasil mematahkan kutukan ketika bersua David Ferrer pada turnamen lapangan tanah liat. Itu terjadi setelah Murray sukses menekuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Borneo FC Umumkan Pelatih Baru, Ungkap Alasan Pecat Pieter Huistra
- Persebaya Vs Malut United jadi Laga Spesial Buat Ardi Idrus
- Sudah Dapat 2 Pemain Baru, Persib Bandung Masih Ingin Belanja?
- Dirtek Timnas Indonesia Dinilai Punya Tanggung Jawab Krusial
- Indra Sjafri Pengin Patrick Kluivert Memainkan Sepak Bola Ala Indonesia, Ini Alasannya
- Proliga 2025: Elena Samoilenko Jadi Korban Perdana, Digantikan Seniornya dari Rusia