Patahkan Kutukan Misano, Vinales Jadi Pembalap Keempat Naik Podium Tertinggi
jpnn.com, MISANO - Maverick Vinales akhirnya mampu patahkan kutukan terhadap pembalap peraih pole position di Sirkuit Misano, usai menjadi yang tercepat di sesi balapan, Minggu (20/9).
Seri MotoGP Emilia Romagna menjadi gelar juara perdana Vinales pada musim 2020.
Hasil ini sekaligus membayar kegagalan Maverick Vinales pada pekan lalu di MotoGP San Marino.
Sementara itu, posisi kedua dihuni Joan Mir yang kemudian diikuti Fabio Quartararo di urutan ketiga.
Dalam jalannya balapan, Vinales yang meraih pole langsung memimpin walaupun sempat disalip oleh Jack Miller.
Sementara itu, Fransesco Bagnaia yang mulai dari tempat kelima sukses menyodok hingga ke posisi kedua.
Bahkan, tekanan tanpa henti Bagnaia membuahkan hasil dengan menyalip sang pemimpin balapan usai melewati lap ke-7.
Namun, nasib baik memihak ke Vinales. Saat balapan menyisakan enam lap lagi, Bagnaia mengalami crash pada tikungan keenam.
Nasib sial yang menimpa Fransesco Bagnaia memuluskan Maverick Vinales mematahkan kutukan Sirkuit Misano.
- Pascainsiden di MotoGP Australia, Marco Bezzecchi Sebut Vinales Munafik
- Hasil Kualifikasi MotoGP Australia Sesuai Prediksi Marquez
- Hasil Race MotoGP Emilia Romagna: Tegang di Pengujung, Pecco Tumbang
- Live Streaming Race MotoGP Emilia Romagna, Mulai Jam 6, Marquez Pesimistis
- Pengakuan Pecco setelah Dapat Rezeki Nomplok di Sprint MotoGP Emilia Romagna
- MotoGP Emilia Romagna 2024, Marc Marquez: Kami Akan Mendekati Bagnaia dan Martin