Patahkan Stereotip, Milenial Ini Justru Bantu Keuangan Orang Tua

Tradisi yang diharapkan
Meski peristiwa besar dalam kehidupan seperti kematian atau perceraian bisa menciptakan kebutuhan akan dukungan finansial, bagi sebagian keluarga itu adalah tradisi yang diharapkan.
"Di masyarakat Asia ini standar," kata ilmuwan sosial Universitas Teknologi Sydney, Dr. Christina Ho.
"Itu mungkin sesuatu yang akan anda temukan di setiap benua. Ini lebih merupakan pemahaman tradisional tentang keluarga dan mungkin saja negara-negara Barat adalah pengecualian!"
Berbakti adalah nilai sentral dalam Konfusianisme dan merupakan penghormatan kepada orang tua dan sesepuh lainnya dalam keluarga.
Itu mungkin termasuk merawat mereka ketika mereka sudah tua atau memberikan kenyamanan materi.
"Tak hanya ada tradisi yang diharapkan agar anak-anak merawat orang tua mereka - di sebagian besar negara Asia tak ada cara lain bagi orang tua untuk dihormati," kata Dr Ho.
"Tak ada sistem kesejahteraan serupa yang dipraktekkan."
Hal yang umum bagi anggota keluarga yang pindah ke luar negeri untuk bekerja dan mengirim "uang transferan" ke negara asal untuk membantu keluarga mereka bertahan hidup.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya