Patrialis: Ayin dkk Segera Dipindah
Selasa, 12 Januari 2010 – 14:17 WIB
Patrialis: Ayin dkk Segera Dipindah
JAKARTA– Terpidana kasus penyuapan jaksa Urip Tri Gunawan, Arthalita Suryani alias Ayin, akan dipindah dari Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Namun, untuk alasan keamanan, pemerintah belum mengumumkan kemana Ayin, Darmawati, dan Alin yang "mendapatkan fasilitas mewah". Namun, Menkumham Patrialis Akbar memastikan akan "menginapkan" Ayin dkk sama seperti tahanan/terpidana lainnya.
"Ayin, tempatnya belum diputuskan, karena harus di rapatkan lagi. Belum dimumkan itu juga berkaitan soal keamanan," kata Patrialis, di istana Jakarta, Selasa (12/1).
Baca Juga:
Namun, kata Patrialis, dirinya sudah meminta Dirjen untuk melakukan analisa kemana Ayin dkk akan dipindah. "Saya sudah serahkan kepada Dirjen Depkumham. Terserah mau dipindah kemana. Tapi, nanti kalau sudah dipindah, teman-teman (wartawan) akan diberitahu," paparnya.(gus/jpnn)
JAKARTA– Terpidana kasus penyuapan jaksa Urip Tri Gunawan, Arthalita Suryani alias Ayin, akan dipindah dari Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap