Patrick Kluivert Dijadwalkan Tiba di Indonesia Hari Ini

jpnn.com - Patrick Kluivert dijadwalkan tiba di Indonesia pada hari ini, Sabtu (11/1/2025).
Sehari berselang, pria asal Belanda itu akan diperkenalkan ke hadapan publik sebagai pelatih baru Timnas Indonesia.
Kluivert diperkirakan mendarat di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.
"(Kluivert) tanggal 11 Januari malam mendarat. Nanti kami undang semua media untuk konferensi pers 12 Januari, jam 16.00 WIB kurang," ucap Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Senin (6/1/2025).
Kluivert diumumkan secara resmi sebagai pelatih anyar Timnas Indonesia pada Senin (6/1/2025) lalu.
Mantan pemain Barcelona itu ditunjuk untuk menggantikan Shin Tae Yong yang dicopot dari kursi kepelatihan oleh PSSI.
Kluivert mendapat kontrak berdurasi dua tahun atau hingga 2027 mendatang.
Debut Kluivert bersama Timnas Indonesia dimulai saat menghadapi Australia dan Bahrain pada lanjutan fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Maret mendatang.
Patrick Kluivert dijadwalkan tiba di Indonesia pada hari ini, Sabtu (11/1/2025). Simak di sini
- Erick Thohir Mania Optimistis Timnas Indonesia Menang Lawan Australia dan Bahrain
- PSSI Umumkan Komposisi Pelatih Timnas Indonesia, Kental Aroma Belanda
- Septian Bagaskara Bicara Persaingan Lini Depan Timnas Indonesia
- Patrick Kluivert: Masa-masa yang Menyenangkan di Depan Mata
- Timnas Indonesia Terus Menambah Pemain Naturalisasi, Begini Reaksi Pelatih Bahrain
- Kapan Australia Umumkan Skuad untuk Menghadapi Timnas Indonesia?