Patroli di Kawasan Tertib Lalu Lintas, Polresta Pekanbaru Amankan 22 Unit Sepeda Motor

jpnn.com, PEKANBARU - Satuan Lalu Lintas Polresta Pekanbaru mengamankan 22 pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm pada Kamis (16/11).
Puluhan pengendara diamankan saat petugas melakukan patroli kawasan tertib lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Riau.
“Sebanyak 22 kendaraan tersebut diamankan karena tidak menggunakan helm dan knalpot brong,” kata Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Jefri Ronald Parulian Siagian, Jumat (17/11).
Sementara itu, Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, Kompol Birgitta Atvina Wijayanti menyampaikan kegiatan ini dalam rangka bulan tertib helm yang saat ini sedang gencar di laksanakan oleh jajaran Ditlantas Polda Riau.
“Sebanyak dua puluh dua unit sepeda motor diamankan, selanjutnya pengendaranya kita berikan edukasi terkait tertib berlalu lintas khususnya penggunaan helm saat berkendara,” jelas Kompol Gitta.
Saat melaksanakan kegiatan bulan tertib helm ini pihaknya sudah melaksanakan sosialisasi dan imbauan sebelumnya kepada masyarakat.
Bahwa Polresta Pekanbaru dan Polsek jajarannya saat ini melaksanakan kegiatan bulan tertib helm.
Imbauan dilakukan langsung kepada masyarakat umum, maupun kepada pelajar atau mahasiswa.
Satuan Lalu Lintas Polresta Pekanbaru amankan 22 pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm.
- Marak Balap Liar di Pekanbaru, 23 Kendaraan Diamankan
- KPK Periksa Mantan Gubernur Riau dan Anggota DPRD dalam Kasus Korupsi Flyover
- Pekanbaru Kota Bertuah Dipenuhi Sampah, ke Mana Pemerintah?
- Dilantik Besok, Agung Nugroho Bakal Langsung Tuntaskan Janji Politiknya Ini
- Pegawai Imigrasi Diduga Selingkuh, Tak Terima Dilabrak Istri Sah, Lalu Menabrak
- Labrak Suami yang Diduga Selingkuh, Wanita Ini Malah Ditabrak, Pegawai Imigrasi Terlibat