Patroli Polisi Diserang Massa, Balas Tiga Kali Tembakan
Senin, 09 Januari 2012 – 12:45 WIB

Patroli Polisi Diserang Massa, Balas Tiga Kali Tembakan
Pantauan Radar Sorong (JPNN Group) di TKP, sekitar pukul 03.00 WIT patroli Polres Sorkot yang berjalan ke arah kilo, melihat sekumpulan remaja sedang asyik goyang di TKP. Acara remaja tersebut bahkan menggunakan musik dan pengeras suara yang cukup besar, serta membuat tenda dan lampu disko.
Waktu yang telah mendekati pagi hari, membuat anggota menghampiri dan memberikan teguran, agar acara disudahi. Mendengar penjelasan dari anggota polisi, beberapa remaja yang diduga berperan dalam acara tersebut, mengiyakan dan akan segera membereskan peralatan yang berada di teras pertokoan depan MAN Model Sorong itu atau halaman Toko Emas Harapan.
Angota lalu meningalkan TKP dan melanjutkan patroli ke arah KM 8, memutar arah kembali ke Mapolres di traffic light. Bahkan toko minuman Pratiwi hingga pukul 03.15 WIT malam itu masih melayani pembeli dan pintu masih terbuka lebar. Toko minuman tersebut baru beranjak menutup pintu saat anggota memintanya untuk tutup.
Setelah kembali melintas di depan TKP, ternyata acara goyang masih berlanjut dan musik masih terdengar dengan keras. Bahkan puluhan remaja masih terlibat dalam arena goyang tersebut. Anggota yang melaksanakan patrol dengan menggunakan dua kendaraan roda empat kemudian kembali mendatangi acara dan menegur massa. Sempat terlihat peralatan dilepas oleh massa dan bahkan tenda yang telah diturunkan atapnya.
SORONG - Anggota Polres Sorong Kota (Sorkot) yang melaksanakan patroli pengamanan di wilayah Kota Sorong, Provinsi Papua Barat, Minggu
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki