Paul Pogba Akui Kecewa dengan Timnas Prancis, Kok Bisa?
jpnn.com, PARIS - Paul Pogba mengaku frustasi dengan peforma timnas Prancis di ajang internasional.
Mantan pemain Juventus itu kecewa usai Les Bleus –julukan Prancis- gagal menang di lima pertandingan terakhir.
Pada pertanding terbaru di matchday kelima Grup D Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Tim Ayam Jantan hanya mampu bermain imbang 1-1 kontra Ukraina, Sabtu (4/9).
Prancis yang tampil dengan skuad terbaiknya tertinggal terlebih dahulu melalui gol Mykola Shaparenko pada menit ke-44.
Anak asuh Didier Deschamps bisa menyamakan kedudukan melalui Anthony Martial pada menit 50'.
Itu merupakan gol kedua Martial bersama Tim Ayam Jantan usai terakhir kali dia melakukannya pada 2016 lalu.
Hasil imbang melawan Ukraina menjadikan Prancis untuk pertama kalinya sepanjang sejarah meraih lima kali hasil imbang secara beruntun.
Tercatat menurut Opta, skuad asuhan Didier Deschamp meraih hasil imbang pada lima laga terakhirnya, yaitu melawan Bosnia, Swiss, Portugal, Hungaria serta Ukraina.
Paul Pogba sedang frustasi saat membela Prancis di ajang internasional. Kenapa ya kira-kira?
- 8 Tim dari Jakarta dan Bandung Lolos Grand Finale Meet the World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- Kang Erwan Kaget Seejontor FC Bermain Bagus Melawan Persib Legend
- Laga Persahabatan: Persib Legend vs Seejontor FC di Bandung, Kang Erwan Bakal Hadir
- Buka Mandiri Media Cup 2024, Indra Sjafri Beri Coaching Clinic ke Pemain & Pelatih Muda
- Kemasan Edisi Khusus Le Minerale Wujud Nyata Apresiasi dan Dukungan Kepada Para Atlet Sepak Bola
- Akademi Sepak Bola Sobat Indonesia Luncurkan Logo Baru