Paulina Purnomowati Bicara Tantangan Fisik di Acara The Apprentice: ONE Championship Edition

Dia memiliki pengalaman yang luas dalam bisnis setelah memegang posisi kepemimpinan kunci di beberapa perusahaan besar.
Keberhasilan yang dia alami selama bertahun-tahun sebagai eksekutif senior pasti membantunya dalam beberapa tantangan di The Apprentice.
"Saya adalah orang yang suka berpetualang, jadi secara mental, saya selalu siap untuk petualangan apapun, termasuk 'The Apprentice: ONE Championship Edition.' Namun selain itu, saya juga bermeditasi," ujarnya.
Namun, Paulina mengatakan para penggemar harus menunggu hingga acara tersebut ditayangkan pada Maret untuk mengetahui seberapa baik dirinya di dalam kompetisi.
“Saya cukup percaya diri dengan pengalaman saya dalam menghadapi tantangan bisnis. Saya tahu apa yang perlu saya persiapkan, dan itu adalah pikiran yang terbuka lebar. Saya akan bekerja bersama dengan orang asing dari berbagai latar belakang dan usia. Itu bagi saya adalah sebuah tantangan yang nyata," imbuhnya.
Musim pertama ONE Championship menampilkan reality show perdana pada Maret 2021 dan terdiri dari 13 episode.
Untuk info lebih lanjut mengenai ONE Championship, silakan kunjungi www.onefc.com.(chi/jpnn)
Musim pertama ONE Championship menampilkan reality show perdana pada Maret 2021 dan terdiri dari 13 episode.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Nawakara Hadirkan Perlindungan Risiko Bisnis Lewat Solusi Keamanan Terintegrasi
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee
- Dukung Industri Garmen, Bea Cukai Beri Izin Fasilitas Kawasan Berikat ke Perusahaan Ini
- 33 Tahun Ada, Tupperware Resmi Hengkang dari Aktivitas Bisnis Indonesia
- Gratis, Produk dari Pengusaha Mikro Bisa Tampil di Halaman Depan PaDi UMKM