Paulus Waterpauw Kaget Disambut Ribuan Warga di Manokwari
jpnn.com, MANOKWARI - Penjabat (Pj.) Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw tidak menyangka kedatangannya bakal disambut meriah oleh ribuan warga di Bandara Rendani Manokwari pada Kamis (19/5) pagi.
"Penjemputan ini luar biasa. Terima kasih banyak kami ucapkan kepada seluruh masyarakat dalam penjemputan ini," kata Paulus Waterpauw.
Dia juga menyampaikan terima kasih atas penyambutan oleh mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan dan Mohamad Lakotani, termasuk Sekda Papua Barat.
“Puji Tuhan, cuaca baik hari ini. Pak Gubernur, Wakil Gubernur, sekda dan Forkopimda lengkap menerima kedatangan kami. Terima kasih," ucapnya.
Selain itu, kedatangan pensiunan jenderal bintang tiga Polri itu juga disambut antusias oleh masyarakat adat di luar bandara.
Masyarakat dari berbagai suku di Papua Barat yang menanti kedatangan Paulus sampai memenuhi kawasan dalam hingga luar bandara setempat.
Kedatangan Paulus juga dimeriahkan dengan berbagai tarian daerah, salah satunya tari tumyor dari Fakfak.
Pimpinan Grup Tari Sanggar Tomandin Sukuk Mbaham Matta Fakfak Fredy Warpopor menyebut tarian dengan lagu Swodebe itu memiliki arti kau sudah kembali.
Pj Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw kaget disambut ribuan warga di Bandara Rendani Manokwari pada Kamis (19/5). Begini kalimatnya.
- Pilkada Papua 2024 Tanpa Paulus Waterpauw, Pemuka Adat & Agama Serentak Suarakan Keresahan
- PAFI Membantu Masyarakat Manokwari Mendapatkan Akses Obat-Obatan
- Jokowi Berhentikan Heru Budi Sebagai Pj Gubernur Jakarta, Akan Digantikan Teguh Setyabudi
- Tak Diusulkan Jabat Pj Gubernur DKI Jakarta Lagi, Heru Budi Merespons Begini
- Pimpinan Sementara DPRD DKI Usul Heru Budi Tetap Jadi Pj Gubernur Jakarta
- Fasilitas di Gedung DPRD Jabar Rusak Imbas Demo Tolak RUU Pilkada, Ini Kata Pj Gubernur