Payah, Timnas Indonesia Dibantai Libya, Pemain Naturalisasi Belum Berdampak
Selasa, 02 Januari 2024 – 22:26 WIB
jpnn.com - ANTALYA - Timnas Indonesia menderita kekalahan telak dari Libya pada laga persahabatan di Titanic Mardan Stadium, Antalya, Turki, Selasa (2/1) malam WIB.
Indonesia menyerah 0-4.
Tim asuhan Shin Tae Yong yang dipersiapkan untuk melakoni Piala Asia 2023 di Qatar pada 12 Januari-10 Februari 2024 itu sempat menekan Libya di awal babak pertama.
Namun, saat mendapat pressing, Marc Klok dan kawan-kawan seperti tak bisa berbuat apa-apa untuk keluar dari tekanan.
Coach Shin Tae Yong memang seperti sengaja mencoba-coba pemain di babak pertama ini, melihat kebugaran pasukannya.
Belum ada kepastian apakah starting XI di babak pertama ini menjadi kerangka utama Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia masih akan meladeni Libya pada laga uji coba, Jumat (5/1), pertandingan yang ada nilainya di mata FIFA.
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonesia Hadapi Australia dengan Seragam Tempur Baru
- PSSI Cari 10 Kandidat Asisten Pelatih Lokal Pendamping Patrick Kluivert
- Erick Thohir Mania Dukung Timnas Indonesia di Bawah Asuhan Patrick Kluivert Tembus Piala Dunia
- Thom Haye tak Sabar Bertemu Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, Singgung Nostalgia
- Dipecat PSSI Jadi Pelatih, Shin Tae-yong Muncul di Film Ghost Soccer: Bola Mati
- NAC vs FC Twente: Mees Hilgers Masih Menghilang, Timnas Indonesia Waspada