PBB Apresiasi Kementan Memberdayakan Kelompok Wanita Tani
Hilal Elver mengapresiasi produk produk yang dihasilkan KWT, karena menunjukkan partisipasi wanita dalam kegiatan pertanian dan industri rumah tangga dalam mendorong usaha ekonomi rumah tangga.
"Product Banana chips and sweet potato chips from Group of Women Farmer Mandiri (KWT Mandiri) is Good, Very Nice" kata Hilal.
Sementara itu Agung Hendriadi mengatakan emberdayaan Kelompok Wanita Tani ini sangat penting dalam membangun ketahanan pangan keluarga dan meningkatkan kesejahteraan.
"Para wanita yang tergabung dalam KWT ini berperan penting dalam membangun ketahanan pangan keluarga, karena mereka inilah yang menyediakan pangan berkualitas bagi keluarganya," kata Agung.
Dengan jumlah anggota sebanyak 1100 orang, KWT Mandiri yang telah berdiri sejak tahun 2009 ini telah memiliki aset senilai 8 milyar dengan omset Rp.400- Rp.500 juta per bulan. (adv/jpnn)
Partisipasi wanita dalam kegiatan pertanian dan industri rumah tangga penting untuk mendorong usaha ekonomi rumah tangga.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Ini Alasan Faisal Basri Anggap Bapanas Hanya Replika BKP Kementan
- Mentan Syahrul Jamin Stok Jagung untuk Pakan Ternak Aman
- Kementan Subsidi Distribusi Bawang Merah dan Daging Ayam Untuk Stabilkan Harga
- Intervensi Distribusi dan Stok Pangan, Kementan Monitor Wilayah Defisit Pasokan dengan SIMONTOK
- Kementan Gandeng Enam Universitas Kembangkan Diversifikasi Pangan
- Mentan SYL: Arahan Presiden, Berhentilah Pura-pura Mengurusi Rakyat