PBB Dukung Pasangan Ini di Pilkada Tidore
jpnn.com, JAKARTA - Partai Bulan Bintang (PBB) resmi melabuhkan pilihan politiknya, mendukung pasangan petahana Ali Ibrahim-Muhammad Sinen (AMAN) dalam pemilihan wali kota dan wakil wali kota Tidore Kepulauan 2020-2025.
Partai besutan pakar hukum tata negaar Prof Yusril Ihza Mahendra ini sebelumnya juga menjadi rebutan dua pasangan calon lain.
Yaitu, Salahudin Adrias dan Muhammad Djabir Taha (SALAMAT) dan pasangan Basri Salama dan Guntur Alting (BAGUS).
Pengurus DPC PBB Kota Tidore Kepulauan secara resmi telah menyerahkan surat rekomendasi kepada pasangan AMAN, Kamis (3/9) kemarin.
Rekomendasi diterima langsung oleh Ali Ibrahim.
“Kami mungkin datang di posisi terakhir, tetapi kami sudah sangat siap memaksimalkan seluruh kekuatan guna memenangkan pasangan AMAN di Peridode kedua," ujar Ketua DPC PBB Tikep Masriyanto Abd Samad dalam keterangan tertulisnya, Jumat (4/9).
Samad menyebut koalisi yang mendukung pasangan AMAN sebagai 'Koalisi Cinta'.
Ia berharap koalisi ini selalu menjaga kebersamaan, tanpa membangun ketersinggungan.
PBB resmi menyerahkan surat rekomendasi kepada pasangan pilihannya di Pilkada Tidore 2020, Kamis (3/9) kemarin.
- Penasihat Hukum Minta Majelis Hakim Soroti Rekomendasi Bawaslu terkait Pilkada Madina
- Saat Hakim MK Cecar KPU-Bawaslu terkait Tuduhan Tanda Tangan Palsu di Pilgub Sulsel
- Lanjutkan Mandat PBB, KRI SIM-367 Resmi Menerima Bendera UN dari KRI DPN-365
- Afriansyah Noor Keluar dari PBB Setelah Kalah Pemilihan Ketum
- Reaksi Ahmad Luthfi soal Andika-Hendi Cabut Gugatan Pilgub Jateng di MK
- Hadiri Pembukaan Muktamar VI PBB di Bali, Viva Yoga Mauladi Sampaikan Harapan Ini