PBB Lakukan Terobosan, Luncurkan E-KTA Demi Jaring Kalangan Milenial

PBB Lakukan Terobosan, Luncurkan E-KTA Demi Jaring Kalangan Milenial
Ilustrasi sistem informasi anggota Partai Bulan Bintang. Foto: Ist for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Partai pimpinan Yusril Ihza Mahendra meluncurkan laman sistem informasi anggota Partai Bulan Bintang atau siapbb.id.

Menurut Sekjen Partai Bulan Bintang (PBB) Afriansyah Noor, laman diluncurkan untuk menawarkan kemudahan berpolitik pada masyarakat di era digital.

Masyarakat yang terpanggil menjadi anggota PBB dapat mengakses laman tersebut, kemudian nantinya diterbitkan kartu tanda anggota elektronik (e-KTA).

”Ini merupakan terobosan Partai Bulan Bintang, semua era digital, punya KTA pun harus digital juga. Alhamdulillah kami meluncurkan e-KTA dan laman siapbb.id. Insyaallah PBB jaya di Pemilu 2024,” ujar Afriansyah meluncurkan e-KTA PBB secara daring, Senin (21/6).

Afriansyah menambahkan, pendaftaran e-KTA juga bisa dilakukan melalui pengurus partai di tingkat wilayah maupun cabang. e-KTA ini selanjutnya akan menggantikan KTA lama.

”Setelah launching ini akan ada pelatihan dari tim IT e-KTA kepada DPW dan DPC. Insyaallah bisa bermanfaat,” ucapnya.

Peluncurkan e-KTA PBB ini disambut baik Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra.

Menurutnya, keanggotaan merupakan salah satu syarat mutlak untuk membangun struktur partai yang kuat.

PBB melakukan langkah terobosan dengan meluncurkan e-KTA, untuk menjaring kalangan milenial.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News