PBB Setujui Resolusi soal HAM Krimea
jpnn.com, JAKARTA - Korea Selatan pada Kamis mendukung resolusi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) tentang kondisi has asasi manusia (HAM) di wilayah Krimea yang diduduki Rusia.
Majelis Umum PBB mengadopsi resolusi tentang situasi HAM di Krimea, yang dicaplok Rusia dari Ukraina pada 2014, lewat pemungutan suara.
Sebanyak 84 suara mendukung dan 14 suara menolak, dengan 80 suara abstain.
Pada November Korea Selatan abstain dalam pemungutan suara di Komite Ketiga Majelis Umum, mengutip unsur-unsur yang "terkait dengan politik dan militer."
Kemudian pada akhirnya Seoul memutuskan untuk memilih "mengungkapkan secara lebih gamblang" sikap mereka terhadap nilai-nilai universal dan HAM, demikian menurut pejabat kementerian luar negeri. (ant/dil/jpnn)
Majelis Umum PBB mengadopsi resolusi tentang situasi HAM di Krimea, yang dicaplok Rusia dari Ukraina pada 2014, lewat pemungutan suara
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Ramses Nilai Rencana Bangun Universitas HAM Sangat Tepat di Indonesia
- Mengenal Jaringan Internasional Rantastia Nur Alangan, Oh Ternyata
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29
- Dituding Jenderal Gadungan, CEO UIPM Tunjukkan Bukti Undangan Resmi PBB