PBFC Apresiasi Lini Belakang dan Wawan
jpnn.com - jpnn.com - Pelatih Pusamania Borneo FC Ricky Nelson mengakui kemampuan pemain-pemain mudanya terus meningkat dari laga ke laga. Meski terus ditekan oleh Bali United dalam laga grup 4 Piala Presiden 2017 di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Senin (13/2) malam, mereka sukses menahan tuan rumah imbang 0-0.
"Kami mensyukuri hasil imbang ini. Kami memang sudah mengetahui Bali United akan memberikan tekanan ke pertahanan kami," katanya, usai laga kepada awak media.
Kunci keberhasilan adalah pada kokohnya tembok lini belakang dan luar biasanya penampilan penjaga gawang klub berjuluk Pesut Etam tersebut.
"Lini belakang kami dan juga kiper Wawan Hendrawan beberapa kali melakukan penyelamatan penting. Kami harus apresiasi itu," tandasnya.(dkk/jpnn)
Pelatih Pusamania Borneo FC Ricky Nelson mengakui kemampuan pemain-pemain mudanya terus meningkat dari laga ke laga. Meski terus ditekan oleh Bali
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Pertandingan Bali United Vs Persib Resmi Ditunda, Ini Sebabnya
- Persib Resmi Mengajukan Perubahan Jadwal Pertandingan Kontra Bali United
- Sepak Bola Bukan PlayStation, Bojan Hodak Minta Pertandingan Persib vs Bali United Ditunda
- Bali United Keok, PSBS Biak Tembus Papan Atas Klasemen Liga 1
- Jadwal Sisa Pekan ke-10 dan Klasemen Liga 1
- Bali United Tak Mungkin Digusur Persib Bandung di Pekan ke-9