PBR Besut Hatta Rajasa Capres
Selasa, 16 Agustus 2011 – 07:44 WIB
JAKARTA - Begitu gabung ke Partai Amanat Nasional (PAN), Ketua Umum Partai Bintang Reformasi (PBR) Bursah Zarnubi langsung memastikan diri bahwa seluruh mesin partainya akan bekerja penuh untuk kesuksesan PAN. “Sejak bergabung, kami pastikan akan bekerja penuh untuk PAN,” kata Bursah kepada INDOPOS (grup JPNN), kemarin (15/8).
Menurut Bursah, dengan bergabungnya ke PAN maka seluruh pengurus dan kadernya akan bekerja untuk kesuksesan partai besutan Amin Rais itu. “Kami akan bekerja agar PAN bisa meraih kesuksesan mencapai dua digit pada Pemilu 2014,” ujarnya.
Dia menyatakan, jika PAN tidak bekerja, maka akan meraih suara nasional mencapai 7,5 persen. “Saya yakin PAN ke depannya akan sampai 10 persen ke atas atau dua digit. Karena jika suara PAN yang sekarang 6,3 persen ditambah PBR 1,4 persen, kita hanya santai saja bisa capai 7,5 persen,” ucapnya.
Bursah pun menjelaskan bahwa PBR bergabung ke PAN adalah berupa aliansi strategis. Keberadaan PBR sebagai partai tetap ada. Tapi seluruh fungsionaris partai sudah dipastikan pindah ke PAN dengan menjadi ormas underbow. Dan Ormas yang dimaksud Bursah adalah menjadi Petani Bintang Reformasi. “PBR tetap ada. Tapi gabung ke PAN bukan lagi partai, tetapi berbentuk ormas,” ungkapnya.
JAKARTA - Begitu gabung ke Partai Amanat Nasional (PAN), Ketua Umum Partai Bintang Reformasi (PBR) Bursah Zarnubi langsung memastikan diri bahwa
BERITA TERKAIT
- Ratusan Orang di Klaten Deklarasikan Gerakan Jateng Muda
- Elektabilitas Pramono-Rano Karno Tinggi di Semua Wilayah Jakarta
- Menjelang Pemungutan Suara, Bawaslu Minta Pengawas Pilkada 2024 Bikin LHP Secara Detail
- Ahmed Zaki Iskandar Minta Kader Golkar Bekerja Keras Memenangkan Ridwan Kamil-Suswono
- Ridwan Kamil Janji Mau Bikin Jakarta Maju Tetap Berkeadilan
- Membangun Jakarta Bareng Anak Muda, RK Ecosystem Kenalkan Program Kolaborasi ala RIDO