PBR Gelar Konvensi Capres
Selasa, 23 September 2008 – 21:52 WIB

PBR Gelar Konvensi Capres
JAKARTA - Calon Presiden (capres) Partai Bintang Reformasi (PBR) diharuskan tidak hanya sanggup mengambil simpati struktural pengurus PBR di semua tingkatan. Tapi juga harus sanggup mengambil hati tokoh masyarakat, profesional, hingga akademisi. Pasalnya, mereka dilibatkan langsung sebagai delegasi konvensi yang memiliki poin delegasi. Total poin delegasi yang akan diperebutkan peserta Konvensi Capres PBR sebanyak 50.000 poin. 35.000 poin dikuasai oleh delegasi struktur partai dari pusat sampai PAC, serta struktural organisasi sayap partai seperti Pemuda PBR, Perempuan PBR, dan KALAM PBR. "Nanti, ketika sudah ada peserta konvensi yang berhasil mengumpulkan seperdua total poin delegasi (25.000) plus satu, maka konvensi harus dihentikan. Dia akan menjadi capres yang dikukuhkan dalam puncak konvensi yang akan dilaksanakan akhir Maret 2009 mendatang," tambah Bursah.
"Inilah salah satu bukti bahwa konvensi yang PBR laksanakan sangat terbuka," tegas Ketua Umum DPP PBR, Bursah Zarnubi, disela-sela Pembukaan dan Peluncuran Konvensi PBR untuk Capres 2009, di Hotel Kartika Chandra, 23 September 2008.
Baca Juga:
Para tokoh masyarakat, profesional, hingga akademisi ini dikategorikan sebagai delegasi kehormatan. Total poin yang bisa disumbangkan delegasi kehomatan ini berjumlah 7500 poin delegasi. Setara dengan jatah poin delegasi khusus yang beranggotakan anggota legislatif PBR semua tingkatan, serta pejabat eksekutif yang didukung oleh PBR seperti kepala daerah.
Baca Juga:
JAKARTA - Calon Presiden (capres) Partai Bintang Reformasi (PBR) diharuskan tidak hanya sanggup mengambil simpati struktural pengurus PBR di semua
BERITA TERKAIT
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi