PBSI Coba Komposisi Pemain Senior dan Junior di Sudirman Cup 2025

Tercatat dari sektor ganda putra pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.
Dari sektor ganda putri ada Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi, dan Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Adapun untuk ganda campuran yakni Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja, Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
“Khusus untuk ganda ditambah dengan fleksibilitas satu pemain dipasangkan dengan pemain yang bukan pasangannya,” ujar Eng Hian.
Menarik ditunggu kiprah tim beregu campuran Indonesia pada ajang Sudirman Cup 2025 yang akan berlangsung di Gimnasium Fenghuang, Xiamen, Minggu (27/4) mendatang.
Harapan penggemar sangat tinggi mengingat pada kesempatan kali ini tim beregu campuran Indonesia menempati unggulan kedua.
Nantinya Fajar Alfian dan kolega akan tergabung di Grup D bersama dengan Denmark, India dan Inggris.(pbsi/mcr16/jpnn)
Tim beregu campuran Indonesia tampil di ajang Piala Sudirman 2025 dengan kombinasi pemain senior dan junior, Minggu (27/4)
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Naufal
- Alasan Jafar/Felisha Masih Belum Dapat Kepercayaan dari PBSI untuk Tampil di Sudirman Cup
- Ada Kejutan dalam Skuad Indonesia di Sudirman Cup 2025
- Debut Jafar/Felisha di BAC 2025 Diwarnai Kartu Merah hingga Poin Gratis
- PBSI Rombak Komposisi Pelatih Sektor Tunggal Putra & Putri
- Paceklik Gelar di Awal 2025, PBSI Perketat Seleksi Pemain Pelatnas Cipayung
- Aturan Promosi & Degradasi Diubah, Deretan Pemain Ini Berpotensi Terdepak dari Pelatnas Cipayung