PBSI Panggil Atlet Muda Masuk Pelatnas
jpnn.com - JAKARTA - PP PBSI melakukan gebrakan penting untuk musim 2015 mendatang. Organisasi pimpinan Gita Wirjawan itu memasukkan beberapa pebulutangkis muda untuk menghuni Pelatnas di Cipayung.
Mereka di antaranya ialah Jonatan Christie dan Ihsan Maulana Mustofa yang menjadi andalan di nomor tunggal putra. Selain itu, PBSI juga memasukkan Hanna Ramadini, Dinar Dyah Ayustine dan Gregoria Mariska di nomor tunggal putri.
Selain itu, PBSI juga melakukan perubahan kuota. Saat ini, tunggal putra dan tunggal putri masing-masing dihuni delapan dan enam pebulutangkis. Sementara, ganda putra diisi delapan pasangan.
Di sisi lain, ganda campuran diisi delapan pasangan. Penentuan kuota ini didasarkan pada kebutuhan pelatnas untuk mengarungi berbagai turnamen pada musim 2015 mendatang.
"Komposisi pemain di tiap sektor memang banyak pemain muda. Selain tunggal putra dan putri, hal yang sama juga terjadi di nomor ganda putri," terang Rexy Mainaky, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI di laman resmi organisasi, Selasa (30/12). (jos/jpnn)
JAKARTA - PP PBSI melakukan gebrakan penting untuk musim 2015 mendatang. Organisasi pimpinan Gita Wirjawan itu memasukkan beberapa pebulutangkis
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Calvin Verdonk: Kami Harus Mengejar Kemenangan 100 Persen
- Juara MotoGP 2024, Jorge Martin Ikuti Rekor Spesial Valentino Rossi
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Laga Penyambung Nyawa Garuda
- Heboh Pernyataan Erick Thohir & Aksi Bang Jay setelah Indonesia Kalah Tebal, Manajer Merespons
- Pebulu Tangkis Muda Indonesia Unjuk Gigi di Vietnam dan Malaysia International Series