PDFI Temukan 2 Tembakan Paling Fatal di Tubuh Brigadir J, Simak Penjelasan Dokter Ade
Senin, 22 Agustus 2022 – 18:47 WIB

Ketua PDFI dr Ade Firmansyah memberikan keterangan di Bareskrim Polri, Senin (22/8). Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Perhimpunan Dokter Forensik Indonesia (PDFI) menemukan dua tembakan paling fatal terhadap Brigadir Nofryansah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
Temuan itu didasarkan pada hasil autopsi ulang jenazah Brigadir J.
"Ada dua luka fatal di daerah dada dan kepala," kata Ketua PDFI dr Ade Firmansyah di Bareskrim Polri, Senin (22/8).
Ade mengatakan dua tembakan di bagian fatal itu membuat Brigadir J meninggal dunia.
"(Di dada dan kepala) itu yang fatal, pasti bikin meninggal," kata Ade Firmansyah.
Tercatat ada lima tembakan yang masuk ke dalam tubuh korban Brigadir J.
Salah satu peluru bersarang di tulang belakang akibat tembakan.
Sebelumnya, jenazah Brigadir Yosua diautopsi ulang di RSUD Sungai Bahar, Jambi.
PDFI menemukan dua tembakan paling fatal yang membuat Brigadir J meninggal dunia, ada di mana saja?
BERITA TERKAIT
- Kurir Pengirim Paket Kepala Babi ke Kantor Tempo Diperiksa Polisi, Begini Hasilnya
- Berkas Kasus Pagar Laut Dilimpahkan ke Kejagung, Polisi Belum Temukan Kerugian Negara
- Polisi Dinilai Bisa Segera Ungkap Pelaku Teror Kepala Babi di Kantor Tempo, Masalahnya...
- Jelang Lebaran, Pertamina Tindak Tegas SPBU Nakal demi Utamakan Layanan Masyarakat
- Sahroni Apresiasi Kinerja Bareskrim Mengungkap 4,1 Ton Narkoba dalam 2 Bulan
- Omongan Menteri Trenggono Disebut Tidak Mendasar oleh Pihak Kades Kohod, Waduh