PDI P Sarankan Reshuffle KIB
100 Hari Pemerintahan SBY
Kamis, 28 Januari 2010 – 18:05 WIB
JAKARTA- Ketua DPP PDI Perjuangan Tjahjo Kumolo menyarankan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melakukan perombakan (reshuffle) Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II. Hal itu disampaikan Tjahjo karena partainya menilai sejumlah menteri tidak fokus dalam bekerja dan belum memahami visi dan misi Presiden. "Dalam 100 hari kerja, intinya banyak menteri yang belum memahami visi Presiden Yudhoyono sebagai landasan program kerjanya," katanya.
Tjahjo yang juga Ketua F-PDIP di DPR itu mengatakan, akibat ada sejumlah menteri belum memahami visi presidennya, maka banyak prioritas program kerja dan kebijakan pemerintah yang tidak fokus. Karena itu, lanjut dia, partainya menyarankan Presiden Yudhoyono untuk mengganti sejumlah menteri yang kinerjanya dinilai kurang baik.
Baca Juga:
"Para menteri yang salah membuat garis prioritas program kerja sebaiknya jangan lagi dipertahankan. Karena, baru mempersiapkan agenda saja tidak fokus, apalagi mengimplementasikan program kerja itu ke depan," sarannya.(fas/jpnn)
JAKARTA- Ketua DPP PDI Perjuangan Tjahjo Kumolo menyarankan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melakukan perombakan (reshuffle) Kabinet Indonesia
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Menteri Lingkungan Hidup Minta TPA Setop Pakai Sistem Open Dumping
- Koalisi BEM Banten Serukan Tolak Upaya Said Didu Mengadu Domba terkait PIK 2
- Teruntuk Jenderal Listyo Sigit, Anda Dicap Terlibat Merusak Demokrasi di Indonesia
- Kasus Korupsi di Kemenhub, KPK Menahan 3 Ketua Pokja Proyek DJKA
- Parcok Cawe-Cawe di Pilkada, Deddy PDIP Serukan Copot Jenderal Listyo
- KSAD Jenderal Maruli: Lulusan Seskoad Harus Mampu Mengemban Tugas Masa Depan