PDIP Bakal Gelar Rakernas di Kemayoran, Hasto Beri Isyarat soal Kejutan
jpnn.com, JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP bakal menggelar rapat kerja nasional atau rakernas pada 29 September mendatanng.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengisyaratkan rakernas keempat parpol pimpinan Megawati Soekarnoputri itu akan menghadirkan kejutan.
"Element of surprise (elemen kejutan, red) selalu ada, melatarbelakangi desain (politik)," ujar Hasto dalam jumpa pers di di kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (19/9).
Hasto menuturkan elemen kejutan itu bisa berupa tempat penyelenggaraan rakernas, atau bisa juga pada event maupun figur.
"Juga bisa pada siapa yang datang, siapa yang diumumkan bersama-sama, sehingga kami merancang element of surprise ini dari berbagai aspek," imbuh Hasto.
Peraih gelar doktor ilmu geopolitik dari Universitas Pertahanan (Unhan) itu menambahkan elemen kejutan tersebut juga bisa soal bakal cawapres yang akan mendampingi Ganjar Pranowo sebagai jago dari PDIP untuk Pilpres 2024.
"Nanti ada suatu puncak yang mendorong gerak dukungan dari rakyat terhadap Pak Ganjar Pranowo dan wakil yang akan mendampinginya. Eh, saya nyaris keceplosan (menyebut nama bakal cawapres," ucap Hasto, kemudian tertawa.
Rakerna IV PDIP akan digelar di Kemayoran, Jakarta Pusat, mulai 29 September hingga 1 Oktober 2023. Agenda rakernas itu ialah pembekalan bagi para bakal caleg PDIP, sekaligus upaya pemenangan di Pemilu 2024.
Hasto Kristiyanto mengatakan elemen kejutan pada Rakernas IV PDIP bisa berupa tempat, event, maupun figur.
- Politikus Senior PDIP Ini Nilai Megawati Nakhoda NKRI, Hasto Adalah Jangkarnya
- Said PDIP: Ibu Megawati Memang Tulus Bilang Terima Kasih kepada Prabowo, MPR, dan Rakyat
- Megawati Sebut Mundur Lebih Terhormat daripada Dipecat, Sindir Jokowi?
- HUT ke-52 PDIP: Megawati Perintahkan Kader Bonding dengan Rakyat
- Megawati Tak Bermusuhan dengan Prabowo, Tetapi Bakal Jaga Jarak
- Singgung Tagline Indonesia Kerja, Megawati: Tolong Dijawab