PDIP Bakal Hadang Rencana Pemerintah Bantu IMF
Senin, 09 Juli 2012 – 21:01 WIB

PDIP Bakal Hadang Rencana Pemerintah Bantu IMF
JAKARTA - Anggota Komisi XI DPR dari Fraksi PDI Perjuangan (FPDI-P), Dolfie Othniel Fredric Palit, menyatakan bahwa fraksinya menolak rencana pemerintah memberikan suntikan modal kepada International Monetary Fund (IMF) sebesar USD 1 miliar. Menurutnya, akan jauh lebih bermanfaat jika uang yang akan dipinjamkan ke IMF itu untuk kepentingan di dalam negeri. Oleh karena itu dia mengingatkan pemerintah agar tidak mengambil keputusan sendiri sebelum dibicarakan dengan DPR. Ditegaskannya, pemerintah tidak bisa memutus sepihak karena uangnyang akan dipinjamkan ke IMF adalah uang negara.
"Sebaiknya dana itu digunakan untuk pengentasan kemiskinan, pengobatan dan pendidikan gratis," kata Dolfie di gedung DPR, senayan Jakarta, Senin (9/7).
Lebih lanjut Dolfie mengatakan, selama ini IMF tidak pernah memberikan solusi yang tepat kepada negara berkembang yang tengah menghadapi krisis keuangan. Justru tanpa bantuan IMF saat krisis perekonomian 1998, kondisi ekonomi nasional malah membaik. "Jadi tidak ada alasan untuk bangsa ini membantu IMF," tegasnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Anggota Komisi XI DPR dari Fraksi PDI Perjuangan (FPDI-P), Dolfie Othniel Fredric Palit, menyatakan bahwa fraksinya menolak rencana pemerintah
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang