PDIP Belum Umumkan Jagoan di Pilkada Jakarta & Banten, Hasto Beri Penjelasan
jpnn.com, JAKARTA - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyinggung soal pihak yang coba bermain dalam Pilkada Jakarta dan Banten 2024.
Hal itu, kata dia, membuat PDIP belum mengumumkan kandidat untuk kontestasi politik dua daerah tersebut.
"Kami lihat permainan dulu, karena masih ada yang mau mengatur-ngatur," kata Hasto, di kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Rabu (14/8).
PDI Perjuangan baru saja mengumumkan kandidat atau pasangan calon yang diusung partai berkelir merah itu di 13 provinsi dari Riau sampai Maluku.
Namun, PDI Perjuangan tidak mengumumkan kandidat atau paslon yang diusung pada Pilkada Jakarta dan Banten.
Hasto mengaku enggan menyebutkan sosok yang mengatur, seraya menyebut politikus PDI Perjuangan sedang dikerahkan memantau pergerakan politik di Jakarta dan Banten.
"Sampai ke mana mengatur itu mengalir sampai jauh kami akan lihat dahulu. Itu seni dalam politik," ujar Hasto.
Toh, kata dia, PDIP melihat momentum sebelum mengumumkan kandidat atau paslon yang diusung pada Pilkada Jakarta dan Banten 2024.
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengungkap alasan partainya belum mengumumkan kandidat untuk Pilkada Jakarta dan Banten 2024. Apa itu?
- Jika Terpilih, Ridwan Kamil Berjanji Membereskan Masalah Kampung Bayam
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng
- Tantang Ridwan Kamil Pakai Jersey Persija, Ketum Jakmania: Cowo Butuh Pembuktian
- Orang Dekat Anies Baswedan Yakin Pramono & Rano Tak Akan Berkhianat
- OSO Optimistis Pramono-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024
- Janji-janji RK-Suswono untuk Jakmania, Permudah Masuk JIS hingga Bantuan Dana