PDIP Berharap Prabowo Mau Ditemui Jokowi

jpnn.com - JAKARTA - Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) melakukan safari politik untuk menemui para ketua umum partai. Jika hari ini sudah bertemu Ketum Golkar Aburizal Bakrie (Ical), besok mantan Gubernur DKI Jakarta itu akan menemui bekas rivalnya di Pilpres lalu, Prabowo Subianto.
Wakil Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Ahmad Basarah, berharap Prabowo mau ditemui oleh Jokowi. "Kami berharap Pak Prabowo mau menemui Pak Jokowi. Itu akan menguji sikap kenegarawanan Pak Prabowo," kata Ahmad Basarah saat dihubungi, Selasa (14/10).
Dikatakan Basarah, sampai saat ini PDIP merasa tidak ada persoalan dengan Prabowo maupun partai Gerindra yang dipimpinnya. Karena persaingan yang terjadi di Pilpres lalu mereka anggap bukan sebuah perperangan.
"Kami merasa tidak ada masalah dengan Gerindra dan Pak Prabowo. Pilpres itu hanya sekadar kontestasi bukan peperangan. Jadi begitu kontestasi selesai maka semua sudah selesai," tegasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) melakukan safari politik untuk menemui para ketua umum partai. Jika hari ini sudah bertemu Ketum
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pelapor Klaim Miliki Bukti Kuat Dugaan 4 Kasus Korupsi Jampidsus
- Bea Cukai dan Polri Temukan 1,88 Kuintal Sabu-Sabu di Kebun Sawit di Aceh Tamiang
- Pangkas Ketimpangan Pembangunan, Ahmad Luthfi Tarik Investor ke Jateng Bagian Selatan
- Jadi Kuasa Hukum Hasto, Febri Diansyah Bongkar 4 Poin Krusial di Dakwaan KPK
- MenPAN-RB Rini Dinilai Gagal, Prabowo Harus Batalkan Penundaan Pengangkatan PPPK 2024
- Perihal RKUHAP, Jimly: Polisi Sebaiknya Tetap Melakukan Penyidikan