PDIP Bikin Acara di GBK, Rekor MURI Terpecahkan
jpnn.com, JAKARTA - PDI Perjuangan membuat acara menggiring bola bersama-sama sebelum pelaksanaan final Liga Kampung Soekarno Cup U-17 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (3/11).
Adapun 10 ribu orang turut serta dalam kegiatan tersebut yang sekaligus memecahkan catatan Museum Rekor Dunia-Indonesia (MURI).
Penyerahan rekor MURI diserahkan oleh pengurus MURI kepada Ketua DPP Bidang Kehormatan PDIP Komarudin Watubun.
"Menyerahkan piagam rekor MURI mendribel bola dengan peserta terbanyak," kata Wakil Direktur Utama MURI Osmar Semesta Susilo, sembari menyerahkan piagam, Jumat (3/11).
Sementara itu, Komarudin menyebut parpolnya sengaja memilih SUGBK sebagai tempat pemecahan rekor menggiring bola dengan kaki secara bersama-sama.
Sebab, SUGBK menjadi tempat yang sangat bersejarah yang dibangun Proklamator RI Soekarno setelah Indonesia baru merdeka.
"Nah, itu yang kami mulai coba bangkitkan kembali semangat itu dengan menggerakkan bola kaki dari kampung-kampung," jelas Komarudin.
Dia kemudian menyebut pelaksanaan Soekarno Cup Liga Kampung U-17 dan pemecahan rekor MURI menunjukkan PDIP ingin membuat gerakan besar dalam dunia sepak bola.
PDI Perjuangan membuat acara menggiring bola bersama-sama sebelum pelaksanaan final Liga Kampung Soekarno Cup U-17 yang memecahkan rekor MURI.
- Kesejahteraan Umum Tercapai Melalui Pola Hidup Sehat, Hasto: Bukan ke AS Beli Roti Rp 400 ribu
- Prabowo Janji Tak Intervensi Pilkada, Ronny: Kader PDIP Jangan Ragu Sikat Aparat Nakal
- Targetkan Kemenangan, Sekjen PDIP Ingatkan Megawati Dinggembleng di Yogyakarta
- Hadir Konsolidasi PDIP di Yogya, Hasto: Pilkada Momentum Mengubah Peta Politik
- Prabowo Biayai Retret Pakai Duit Pribadi, Yulius PDIP: Mengacaukan Tata Kelola Negara
- Konsolidasikan Kader di Surabaya, Sekjen PDIP Sebut Risma-Hans Bawa Misi Perubahan