PDIP Buka Kans Usung Pasangan Meledak-ledak dan Kalem di Pilkada DKI 2017

jpnn.com - JAKARTA - PDIP membuka peluang untuk mengusung Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat dalam Pemilihan Kepala Daerah DKI 2017. Saat ini, Ahok dan Djarot menjabat sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.
"Tentu tidak salah kalau PDI Perjuangan mencalonkan kembali duet yang sama," kata Ketua DPP PDIP Hendrawan Supratikno saat ditemui di kawasan Cikini, Jakarta, Sabtu (9/1).
Menurut Hendrawan, Ahok dan Djarot merupakan pasangan yang saling melengkapi. "Yang satu meledak-ledak, yang satu kalem," ucap pria kelahiran Cilacap, 21 April 1960 ini.
Hendrawan mengapresiasi kinerja Ahok dan Djarot dalam mengurus Jakarta. Salah satunya adalah pembenahan terhadap birokrasi.
Nantinya, PDIP juga akan membicarakan mengenai gaya kepemimpinan Ahok. "Bahwa dia (Ahok) meledak-ledak, sering marah-marah, apakah itu stylenya? Di DKI butuh yang keras tanpa kompromi," ungkap Hendrawan. (gil/jpnn)
JAKARTA - PDIP membuka peluang untuk mengusung Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat dalam Pemilihan Kepala Daerah DKI 2017. Saat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSI Adopsi Ide Partai Super Tbk Jokowi, Ini Kata Pakar soal Dampaknya
- Posisi Letkol Teddy di Seskab Langgar UU TNI, TB Hasanuddin: Harus Mundur dari Militer
- TB Hasanuddin Ungkap Beberapa Pasal Menarik Perhatian dalam DIM RUU TNI
- Kanang Desak Bersih-Bersih Total Sebelum Kolaborasi dengan Danantara
- Rustini Muhaimin Menggelar Bakti Sosial saat Bersafari Ramadan ke Gunungkidul
- Kata Said PDIP Soal Masa Jabatan Ketum Partai Digugat: Saya Kira MK Akan Hormati Kedaulatan Parpol