PDIP dan Gerindra Rajut Koalisi?

jpnn.com, BEKASI - Partai Gerindra dikabarkan sedang melakukan penjajakan dengan PDIP untuk berkoalisi pada Pilkada Kota Bekasi 2018 mendatang.
Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua DPC Gerindra Kota Bekasi, Ibnu Hajar Tanjung.
Menurutnya, komunikasi tengah Intens dilakukan dengan PDIP.
"Rutin ketemu, peluang untuk berkoalisi sangat terbuka,” kata Ibnu Rabu (1/11) seperti dilansir dari GoBekasi.
Dirinya menuturkan tidak menutup kemungkinan jika Gerindra dan PDIP akan berkoalisi di perhelatan pesta demokrasi daerah lima tahunan tersebut.
“Bisa saja koalisi. Saya tidak menutup kemungkinan itu terjadi. Apalagi, hubungan PDIP dan Gerindra di Kota Bekasi baik,” tuturnya.
Namun, hingga saat ini, kata Tanjung, belum ada keputusan apa pun terkait koalisi.
Senada, Ketua Bidang Informasi dan Komunikasi Politik, Henu Sunarko mengatakan komunikasi terus dilakukan oleh PDIP termasuk dengan Gerindra.
Tidak menutup kemungkinan jika Gerindra dan PDIP akan berkoalisi di perhelatan pesta demokrasi daerah lima tahunan tersebut.
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?