PDIP dan Golkar Masih Unggul Seperti Pemilu 2019
jpnn.com, JAKARTA - Hasil survei terbaru yang dilakukan oleh Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA menunjukkan elektabilitas PDI Perjuangan tertinggi disusul Partai Golkar dibandingkan partai politik lainnya.
Kedua partai ini sudah mendapatkan dukungan di atas 10 persen.
Jika pemilu dilakukan pada saat survei dilakukan, maka PDIP mendapatkan dukungan sebesar 20.9 persen sedangkan Golkar meraih 14.5 persen.
Di tempat ketiga ada Gerindra dengan dukungan sebesar 9.8 persen. Selanjutnya, PKS dengan dukungan sebesar 8.3 persen, PKB sebanyak 5.9 persen, dan Demokrat dengan dukungan sebesar 5.4 persen.
"Kemudian NasDem 3,9 persen, dan ada partai-partai lain seperti Perindo yang kemarin tidak lolos di parlemen mengalami peningkatan sebesar 3 persen," kata peneliti LSI Denny JA Ade Mulyana.
Menurutnya, bila dibandingkan dengan persentase perolehan kursi pileg 2019, hanya PDIP dan Golkar partai yang pernah menang pemilu dengan perolehan yang nyaris sama seperti hasil survei tersebut.
PDIP pada saat pileg 2019 mendapatkan persentase kursi sebesar 22.6%, saat ini berada pada level dukungan 20.9%.
Golkar pada saat pileg 2019 mendapatkan persentase kursi sebesar 14.78%, saat ini pada level dukungan 14.5%.
Ada 5 alasan elektabilitas Partai Golkar dan PDIP masih unggul sesuai hasil survei menjelang Pilpres 2024.
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng
- Golkar Jaksel Patroli Mencari Perusak Baliho RIDO
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Megawati Dengar Ada Institusi Negara Tak Netral Pas Pilkada, Sampai Pakai Intimidasi
- 7 Hari Jelang Pencoblosan Pilkada, Hasto: Banyak Kandidat dari PDIP Berasal dari Rakyat