PDIP dan PD Antusias Bahas Pertemuan Puan-AHY, Bagaimana Nasib Koalisi Perubahan?

jpnn.com - JAKARTA - Puan Maharani yang merupakan Ketua DPP PDI Perjuangan sekaligus Ketua Tim Pemenangan calon presiden Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 akan bertemu Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Partai Demokrat tergabung dalam Koalisi Perubahan dan Persatuan yang mengusung Anies Baswedan sebagai bakal capres 2024.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya bertemu Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto untuk membahas rencana pertemuan Puan dan AHY.
"Kami sangat antusias membicarakan rencana pertemuan Mbak Puan dan Mas AHY. Namun, kami tetap menjaga etika politik dan saling menghormati posisi saat ini, masing-masing partai terkait kontestasi Pemilihan Presiden 2024," kata Teuku Riefky dalam keterangan tertulis di Jakarta, Minggu (11/6).
Riefky mengatakan pertemuan di Kawasan Blok M, Jakarta sambil menikmati makanan khas Ayam Goreng.
Sekjen PDIP turut didampingi Ketua Fraksi PDIP DPR RI Utut Adianto.
"Kami diskusi santai membicarakan banyak hal mulai dari sistem demokrasi di negara kita hingga suka-dukanya mengurus partai politik," ujarnya lagi.
Teuku Riefky menilai rencana pertemuan Puan-AHY akan memberikan contoh yang baik bagi generasi muda dan merupakan angin segar bagi perpolitikan di Indonesia.
Rencana pertemuan Puan-AHY dimatangkan, PDIP dan Partai Demokrat antusias. Bagaimana nasib Koalisi Perubahan yang mengusung Anies Baswedan?
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Kardinal Suharyo Ungkap Spiritualitas Hasto Kristiyanto di Balik Jeruji Rutan KPK
- Eksepsi Tidak Diterima, Hasto Singgung Soal Memperjuangkan Keadilan
- Ronny Yakin Perkara Hasto Bermuatan Politik, Temuan Demonstrasi Bayaran Jadi Bukti Baru