PDIP Diminta Percepat PAW Tiga Menteri dari DPR

PDIP Diminta Percepat PAW Tiga Menteri dari DPR
Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani, salah satu menteri yang masih tercatat sebagai Anggota DPR RI. Dua menteri lainnya adalah Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Menteri Sekretaris Negara Pramono Anung Wibowo. FOTO: JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengaku sulit mengomentari polemik Pergantian Antar Waktu (PAW) tiga kader PDI Perjuangan di DPR yang diangkat Presiden Joko Widdodo menjadi menteri dalam kabinet kerja.

Nama-nama menteri itu yakni Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Menteri Sekretaris Negara Pramono Anung Wibowo. Sampai saat ini mereka masih berstatus Anggota DPR.

“Saya tentu kadang susah mengomentari, tapi publik punya hak tanya, kekosongan anggota tersumbatnya aspirasi dapil yang bersangkutan. Saya menghimbau proses itu dipercepat, atau diperjelas statusnya, gak boleh rangkap jabatan," kata Fahri di gedung DPR Jakarta, Jumat (11/9).

Persoalan ini menurut Fahri bukan hanya soal etika, tapi juga persoalan hukum seperti double budgeting. Karena itu dia berharap proses PAW dari parpol bersangkutan dipercepat.

Diketahui, DPP PDIP belum mengusulkan surat penarikan sekaligus mengusulkan nama baru pengganti ketiga nama kadernya itu ke DPR. Sebelumnya sejumlah elit partai pimpinan Megawati Soekarnoputri itu beralasan ada persoalan di dapil anggota bersangkutan.(fat/jpnn)


JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengaku sulit mengomentari polemik Pergantian Antar Waktu (PAW) tiga kader PDI Perjuangan di DPR yang diangkat


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News