PDIP Dorong Ganjar Maju Cagub Jateng
Kamis, 27 September 2012 – 04:49 WIB
JAKARTA - Politikus PDIP Ganjar Pranowo serius maju dalam Pilgub Jawa Tengah 2013. Ganjar yang telah mengembalikan formulir pendaftaran cagub pada 12 September itu mengaku sangat serius.
"Malah sudah ada parpol lain yang menghubungi, tanya bisa nggak menjadi wakil gubernur (pasangannya, Red)," kata Ganjar di gedung DPR Rabu (26/9).
Wakil ketua Komisi II DPR itu mengatakan, PDIP memiliki mekanisme internal yang baku. Setelah proses administrasi di DPD Jawa Tengah tuntas, hasilnya diserahkan ke DPP. "DPP akan melakukan fit and proper test, baru rekomendasi turun," ujar Ganjar.
Mengapa mendadak ingin maju dalam pilgub Jateng? "Jawa Tengah itu lumbung suaranya PDIP," jawabnya.
JAKARTA - Politikus PDIP Ganjar Pranowo serius maju dalam Pilgub Jawa Tengah 2013. Ganjar yang telah mengembalikan formulir pendaftaran cagub pada
BERITA TERKAIT
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Pilgub NTB: Pasangan Ini Mengeklaim Menang, Lihat Datanya
- 4 Penyebab Kekuasaan PKS Berakhir di Kota Depok
- Perempuan Bangsa Siap Go Public, Bukan Untuk NU Saja
- Paslon Muda Fenomenal di Cilegon, Robinsar-Fajar Kalahkan Petahana dan Ketua DPRD