PDIP Dorong Pembentukan Pansus soal Tragedi Kanjuruhan

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Utut Adianto mengatakan fraksinya mendorong dibentuk panitia khusus (pansus) untuk mengusut secara tuntas dan transparan insiden kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (1/10).
Dia menyampaikan dukacita mendalam kepada keluarga korban yang meninggal dalam tragedi Kanjuruhan, Malang.
Ratusan korban jiwa berjatuhan seusai pertandingan Liga 1 2022-2023 antara Arema FC vs Persebaya.
"Intinya mencari solusi. Kalau memang dibentuk pansus, Fraksi PDIP DPR RI mendukung," kata Utut dalam konferensi pers di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (3/10).
Dia menjelaskan pansus tersebut dibentuk agar mendapatkan jawaban yang lebih komprehensif terkait kejadian yang menimbulkan ratusan korban jiwa ini.
Menurut dia, pembentukan pansus lebih tepat sehingga masyarakat tidak berasumsi yang kejelasannya tidak bisa dipertanggungjawabkan.
Dia menjelaskan pembentukan pansus tersebut lebih kepada simpati yang harapannya agar kejadian di Stadion Kanjuruhan tidak terulang.
Anggota Fraksi PDIP DPR RI Eriko Sutarduga mengatakan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memberikan perhatian besar terhadap tragedi di Stadion Kanjuruhan.
Fraksi PDIP DPR RI mendorong pembentukan panitia khusus (pansus) untuk mengusut tragedi Kanjuruhan
- Febri Nilai Dakwaan Terhadap Hasto Menyimpang dari Fakta Hukum
- DPR Tuntut Ketegasan Pemerintah soal Kebun Milik Perusahaan di Kawasan Hutan
- Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Jadi Anomali, Hinca Pertanyakan Sistem Rekrutmen Polri
- Minta Korlantas Polri Tindak Pelaku Bus Oleng, Sahroni: Cabut SIM Sopir dan Tegur PO-nya
- Jadi Kuasa Hukum Hasto, Febri Diansyah Bongkar 4 Poin Krusial di Dakwaan KPK
- Fraksi PDIP di DPR akan Mengawal Sidang Hasto Kristiyanto