PDIP Gandeng LDP demi Menopang Kerja Sama Indonesia-Jepang
jpnn.com, JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) dan Liberal Demokratic Party (Partai Demokrat Liberal) Jepang menggelar pertemuan khusus di Jakarta, Kamis (27/7). Tujuan pertemuan yang digelar di kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat itu adalah memperkuat kerja sama bilateral Indonesia-Jepang yang sudah lama terjalin.
Pada pertemuan itu, delegasi PDIP dipimpin Hasto Kristiyanto yang juga sekretaris jenderal partai pimpinan Megawati Soekarnoputri tersebut. Hasto didampingi beberapa fungsionaris DPP PDIP seperti Heri Ahmadi, Daniel Lumban Tobing dan Hanjaya.
Sedangkan dari LDP ada sejumlah petingginya. Pemimpin delegasinya adalah Ketua Dewan Riset Kebijakan LDP Motegi Toshimitsu.
Hasto saat menyampaikan kata pembuka untuk menyambut kunjungan delegasi LDP menyampaikan salam dari Megawati yang sedang berada di luar negeri. Namun, Hasto juga membawa pesan dari Megawati tentang pentingnya mempertahankan hubungan baik antara Indonesia dengan Jepang dalam rangka memperkukuh kerja sama strategis.
"Beliau (Megawati, red) juga menyampaikan sebagai hubungan baik kedua negara, Presiden Joko Widodo sudah enam kali melakukan pertemuan dengan PM Jepang Yang Mulia Sinzho Abe dalam dua tahun terakhir ini," kata Hasto.
Lebih lanjut Hasto mengatakan, hubungan baik dan kerja sama antara kedua negara bisa mencakup berbagai hal. Bukan hanya budaya, tapi juga ekonomi karena Jepang merupakan negeri terbesar kedua dalam hal jumlah investasi di Indonesia.
Selain itu, Jepang juga menjadi mitra dagang strategis bagi Indonesia. “Kerja sama dengan Jepang merupakan terbesar ketiga dari sisi impor dan ekspor," sebut Hasto.
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) dan Liberal Demokratic Party (Partai Demokrat Liberal) Jepang menggelar pertemuan khusus di
- Muzani Bantah Gerindra Serang PDIP Terkait Pandangan Kritis Soal PPN Naik Jadi 12 Persen
- Gerindra Bantah Menyerang PDIP Soal Kenaikan PPN jadi 12 Persen
- Jubir PSI: PDIP Pengusul PPN 12%, Sekarang Mau Jadi Pahlawan Kesiangan
- PPN 12 Persen, Arus Bawah Prabowo Punya Pandangan Seperti Ini
- Ingatkan PDIP Konsisten soal PPN, Misbakhun: Berpolitiklah secara Elegan
- Bukan Menyalahkan Prabowo soal PPN 12 Persen, Deddy Singgung Rezim Jokowi