PDIP Gelar Tanding Bulu Tangkis Antarormas, Restu Hapsari: Lahirkan Spirit Gotong Royong

PDIP Gelar Tanding Bulu Tangkis Antarormas, Restu Hapsari: Lahirkan Spirit Gotong Royong
Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto bersama Ketua Panitia Turnamen Bulu Tangkis Persahabatan Antar 15 Ormas Pemuda dan Mahasiswa sekaligus Sekjen Taruna Merah Putih Restu Hapsari. Foto: Dok. PDIP

jpnn.com, JAKARTA - Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-94 tahun, PDI Perjuangan menggelar Turnamen Bulu Tangkis Persahabatan Antar 15 Ormas Pemuda dan Mahasiswa.

Acara yang berlangsung di GBK Arena, Senayan, Jakarta ini dibuka dengan pertandingan singkat antara Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Pemuda dan Olahraga Eriko Sotarduga, dan atlet bulu tangkis peraih medali emas Olimpiade 2000 Candra Wijaya.

Ketua Panitia turnamen, Restu Hapsari mengatakan ada 15 ormas kepemudaan yang ikut ambil bagian dalam turnamen, yakni PMII, BMI, KNPI, HIPMI, Nasyiatul Aisyiyah, GMNI, TMP, PMKRI, Repdem, SAPMA PP, GP Ansor, Pemuda Muhammadiyah, GMKI, Purna Paskibraka Indonesia, dan FKPPI.

Dia menjelaskan turnamen akan digelar selama tiga hari meliputi babak penyisihan pada 23-24 Oktober sedangkan final digelar pada 26 Oktober.

"Sebanyak 15 ormas ini hanya sebagian kecil dari ratusan ormas kepemudaan di Indonesia. Kita berharap mendatang bisa membuat turnamen yang lebih besar agar lebih banyak lagi ormas yang terlibat,” ujar Restu.

"Puncak acara akan dilakukan dengan penyerahan hadiah bagi juara I, II, III dan IV pada 28 Oktober 2022 sekaligus puncak peringatan Sumpah Pemuda," ujar Restu.

Sekjen Taruna Merah Putih ini berharap agar turnamen bulu tangkis persahabatan menjadi spirit dan semangat bagi generasi muda Indonesia.

“Penyelenggaraan turnamen bulu tangkis persahabatan ini merupakan hasil dari semangat gotong-royong oleh kepanitiaan dan didukung penuh oleh DPP PDI Perjuangan,” kata Restu.

Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-94 tahun, PDI Perjuangan menggelar Turnamen Bulu Tangkis Persahabatan Antar 15 Ormas Pemuda dan Mahasiswa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News