PDIP Gelar Pendidikan Kader Perempuan, Megawati dan KD Jadi Pembicara
jpnn.com, JAKARTA - PDI Perjuangan menggelar Pendidikan Kader Perempuan Tingkat Nasional II 2023 di Sekolah Partai, Jalan Raya Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (23/2).
Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menjadi pemberi materi utama, sekaligus membuka kegiatan tersebut.
Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa pendidikan kader diikuti seluruh anggota perempuan dari PDIP di seluruh Indonesia.
Sebab, acara turut diselenggarakan secara daring yang bisa diikuti kader perempuan dari PDIP di seluruh daerah.
"Nantinya Kaderisasi Perempuan yang kedua di tingkat nasional ini akan dibuka oleh Ketua Umum PDI Perjuangan," kata Hasto saat ditemui di Sekolah Partai, Jakarta Selatan, Kamis (23/2).
Pria kelahiran Yogyakarta itu menyebut materi dalam pendidikan kader membahas beberapa aspek seperti ideologi, kerakyatan, kebudayaan, pembemberdayaan, dan pergerakan ekonomi rakyat.
"Kemudian, bagaimana seorang perempuan itu harus mempersiapkan diri untuk menjadi pemimpin dalam seluruh aspek kehidupan," ungkap Hasto.
Sementara itu, Ketua DPP PDIP Bidang Ideologi dan Kaderisasi Djarot Saiful Hidayat membeberkan acara pendidikan kader diikuti 100 peserta secara langsung di Sekolah Partai.
PDI Perjuangan menggelar pendidikan terhadap kader perempuan yang diikuti ribuan peserta. Megawati Soekarnoputri turut menjadi pembicara.
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Megawati Dengar Ada Institusi Negara Tak Netral Pas Pilkada, Sampai Pakai Intimidasi
- 7 Hari Jelang Pencoblosan Pilkada, Hasto: Banyak Kandidat dari PDIP Berasal dari Rakyat