PDIP Gelar Try Out PTN Serentak, Murah Banget Nih
jpnn.com - JAKARTA – DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Bidang Pemuda dan Olahraga akan menggelar Program Try Out Nasional Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBM-PTN) 2016 secara serentak di seluruh Indonesia, pada 21 Mei mendatang.
Program try out merupakan salah satu dari tujuh program kerja strategis Bidang Pemuda dan Olahraga yang ditetapkan pada Rapat Koordinasi Bidang Nasional (Rakorbidnas) I Pemuda dan Olahraga PDI Perjuangan, dengan tema “Kerja Nyata Pemuda PDI Perjuangan Untuk Indonesia Raya.”
Hal tersebut disampaikan Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Pemuda dan Olahraga Sukur H Nababan di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta, kemarin.
Menurut Sukur, try out SBM-PTN ini akan diikuti oleh para siswa dari kelas III SMA/sederajat, dan yang baru lulus di seluruh Indonesia.
“Total peserta ditargetkan 250.000 siswa se-Indonesia. Program ini merupakan komitmen DPP Pora di bidang pendidikan, dan diharapkan semua siswa sekolah bisa masuk PTN favorit terbaiknya di Indonesia, “ ujar Sukur
Acara Try Out Nasional ini akan dibuka langsung oleh Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Seokarnoputri, pada Sabtu 21 Mei.
Turut hadir Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Pengurus DPP, DPD DKI, DPC PDIP, Komisi Pendidikan, pakar pendidikan, dan Kabinet Kerja.
Sukur menuturkan, program try out ini dilaksanakan karena besarnya animo pelajar di sekolah untuk masuk PTN sekaligus membantu para siswa yang kurang beruntung masuk kampus favorit terbaiknya.
- Nihayatul Wafiroh Kecam Perkosaan Disertai Pembunuhan Siswi MI di Banyuwangi
- Heboh, Surat Kaleng Ancaman Bom Beredar di Kampus Unpar Bandung
- Menteri Karding Tugaskan Anak Buah Bantu Mila Dapatkan Ijazah Ditahan Penyalur PMI
- Dirjen Bina Pemdes Membuka Pelatihan Peningkatan Kapasitas Desa di Papua, Dorong Pelayanan Meningkat
- Lihat, Sikap Mayor Teddy Saat Prabowo Memperkenalkannya ke Joe Biden
- Arogansi Ivan Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Berujung Bui, Ini Pelajaran!