PDIP Isyaratkan Siap Hadapi Bobby: Biarkan Semut Melawan Gajah
jpnn.com, JAKARTA - PDI Perjuangan memberi sinyal membentuk poros politik yang berbeda dengan koalisi partai yang secara terbuka mendukung Wali Kota Medan Bobby Nasution sebagai Cagub Sumatera Utara (Sumut) 2024.
Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Syaiful Hidayat menyadari koalisi parpol pengusung Bobby belakangan disebut sebagai poros politik yang gemuk.
"Ada yang mengatakan itu koalisi gemuk, koalisi gajah, koalisi raksasa, begitu, ya," kata Djarot menjawab awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (11/7).
Eks Gubernur Jakarta itu menyebut PDI Perjuangan saat ini berupaya membentuk poros politik yang berbeda dengan koalisi parpol pendukung Bobby.
Djarot menyebut poros yang dibentuk PDI Perjuangan nantinya bersifat minimalis melawan kerja sama politik pendukung Bobby yang gemuk.
"Kami akan bentuk koalisi sendiri. Biarkan semut melawan gajah," kata dia.
Djarot mengaku tidak gentar ketika PDI Perjuangan membentuk poros berstatus semut melawan kerja sama politik yang gemuk.
Mantan Bupati Blitar itu teringat masa kecil saat bersuit melawan rekan yang jari kelingking sebagai pertanda semut mengalahkan jempol pertanda gajah.
PDI Perjuangan memberi sinyal membentuk poros politik yang berbeda dengan kerja sama pendukung Wali Kota Medan Bobby Nasution sebagai Cagub Sumut
- Hasil Pilkada 8 Daerah dengan Calon Tunggal Digugat ke MK, Pertanda Apa?
- Banyak Banget, Ada 312 Hasil Pilkada yang Digugat ke Mahkamah Konstitusi
- Deddy PDIP Yakin Pemberedelan Pemeran Lukisan Yos Suprapto Bukan Perintah Prabowo, Lalu Siapa?
- Versi Legislator PDIP, PPN 12 Persen Masih Bisa Diubah Pemerintahan Prabowo
- Jawab Tudingan, Dolfie PDIP Bilang Aturan PPN 12% Diinisiasi Pemerintahan era Jokowi
- Soal Kenaikan PPN 12 Persen, Wihadi Sebut PDIP Buang Muka