PDIP Janji Tak Recoki Jokowi

PDIP Janji Tak Recoki Jokowi
PDIP Janji Tak Recoki Jokowi
JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, menyatakan bahwa partainya siap membantu gubernur DKI Jakarta terpilih Joko Widodo mengatasi permasalahan yang dihadapi dalam memimpin ibukota. Puan juga mengingatkan seluruh kader yang telah membantu memenangkan Jokowi dalam Pemilukada DKI bahwa pekerjaan belum selesai.

"Kalau ada hal-hal yang berkaitan dengan DKI, kami siap urun rembuk untuk mengatasi masalah-masalah yang ada di DKI," ungkap Puan usai silaturahmi antara Fraksi PDI Perjuangan dengan Joko Widodo di gedung parlemen, Jakarta, Jumat (5/10).

Silaturahmi tersebut dimaksudkan untuk berbagi pemikiran  sebagai satu keluarga besar PDI Perjuangan. Dalam forum itu, F-PDIP menitipkan pesan kepada Jokowi selama 100 hari pertama memimpin DKI.

"Kami menginginkan kader yang berhasil memenangkan pilkada, ke depan bisa bekerja dengan baik. Bekerja dengan jelas dan nyata, apa yang dilaksanakan  semata-mata untuk memperbaiki DKI lebih baik dari yang lalu," kata Puan.

JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, menyatakan bahwa partainya siap membantu gubernur DKI Jakarta terpilih Joko Widodo mengatasi permasalahan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News