PDIP Lepas Kereta Mudik Gratis Rute Jakarta-Semarang-Surabaya di Stasiun Senen
jpnn.com, JAKARTA - DPP PDI Perjuangan (PDIP) melepas keberangkatan Kereta Api Kertajaya dengan rute Jakarta-Semarang-Surabaya di Stasiun Senen, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, Selasa (18/4) sore.
Pelepasan itu sendiri dipimpin oleh Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto yang didampingi Wakil Bendara Umum Rudianto Tjen, dan Ketua DPP PDIP Rokhmin Dahuri.
Para pemudik itu juga diberikan goodie bag berisi bekal selama di perjalanan.
Sembari memberikan goodie bag kepada penumpang, Hasto menyampaikan bahwa fasilitas kereta api era Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah sangat baik.
"Bapak, ibu, kereta api saat ini dibanding dulu sudah sangat jauh membaik. Saat ini gerbongnya bersih, dingin, dan wangi. Tidak desak-desakan lagi," kata Hasto.
Hasto mengatakan pada pekan ini PDIP fokus membantu pemerintahan Presiden Jokowi dalam rangka mudik lebaran.
Dosen Ilmu Pertahanan (Unhan) RI itu juga menyampaikan PDIP akan memberikan bantuan pada arus balik.
"Total ada sembilan gerbong kereta api. Sebelumya, kami menunggu lampu hijau dari pemerintah bahwa akhirnya mudik ini dapat dilakukan secara massal. Akhirnya setelah berjuang, kami mendapat sembilan gerbong dan sudah dibayar dengan gotong royong kader partai," kata dia.
DPP PDI Perjuangan melepas 9 gerbong kereta api jarak jauh yang digunakan untuk pemudik secara gratis di Stasiun Senen, Jakarta Pusat.
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Hasto PDIP: Bu Megawati Mencoblos di Kebagusan bareng Keluarga
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum