PDIP Menang di Tiga Daerah, Pengin Tambah Dua Lagi

jpnn.com - PEKANBARU – PDIP sudah mulai melakukan penjaringan bakal calon kepala daerah-wakil kepala daerah yang akan diusung di pilkada Kampar dan Kota Pekanbaru, Riau, 2017 mendatang.
Ketua DPD PDIP Provinsi Riau, Kordias Pasaribu, mengatakan, partainya pasang target menang di dua pilkada tersebut.
Sebelumnya, pada pilkada serentak tahap pertama, PDIP menang di tiga kabupatan dari sembilan pilkada di Riau, yaitu Indragiri Hulu (Inhu), Kuantan Singingi (Kuansing), dan Rokan Hilir (Rohil).
Kordias mengatakan, proses penjaringan memang sengaja dibuka lebih awal agar bisa menjaring calon yang benar-benar dikenal dan populer di tengah masyarakat.
"Sesuai dengan instruksi DPP PDIP juga, lebih baik dilakukan penjaringan itu lebih awal, karena bakal lebih banyak waktu untuk kita melakukan proses penjaringan dan memilih yang terbaik,’’ kata Kordias, kemarin (28/2).
Kordias mengharapkan, kepada calon-calon yang sudah mendaftar di PDIP diminta harus optimistis dan percaya diri. ‘’Jangan terpengaruh dengan adanya calon incumbent, jangan melihat itu. (gus/sam/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo