PDIP Merapat, Pepen-Syaikhu Terancam Pecah Kongsi

jpnn.com - jpnn.com - Duet pemimpin Kota Bekasi Rahmat Effendi dan Ahmad Syaikhu diprediksi bakal pecah kongsi saat Pilkada 2018. Pasalnya, peta koalisi partai politik di Bekasi mulai berubah.
Konsultan politik Jiwang Jiputro mengatakan, Golkar yang merupakan partai tempat Rahmat Effendi bernaung kini sedang didekati PDI Perjuangan.
Jika benar terjadi, hampir dipastikan politikus yang akrab disapa Pepen itu bakal berpasangan dengan kader banteng di Pilkada.
“Apalagi PDIP saat ini sebagai partai penguasa” kata Jiwang kepada GoBekasi, Selasa (24/1).
Di sisi lain, PKS juga tengah mendorong Ahmad Syaikhu untuk maju pilkada sebagai calon wali kota. Ketua DPW PKS Jawa Barat itu dinilai sudah pantas jadi orang nomor satu.
“Terdengar santer juga para kader PKS mendorong agar ketuanya (Ahmad Syaikhu) untuk berpisah dan bertarung dalam perhelatan Pilkada pada 2018 mendatang, melawan pengantinnya saat ini Rahmat Effendi,” kata dia.
Isu tersebutlah yang membuat Rahmat Effendi dilematis dengan pengantinnya saat ini. Maka, mau tidak mau partai Golkar harus menggelar road show ke berbagai partai–partai besar lainnya, tidak terkeculai PDIP Kota Bekasi. (kub/gob)
Duet pemimpin Kota Bekasi Rahmat Effendi dan Ahmad Syaikhu diprediksi bakal pecah kongsi saat Pilkada 2018. Pasalnya, peta koalisi partai politik
Redaktur & Reporter : Adil
- Maqdir Sebut KPK Bangun Narasi Keliru Soal Peran Hasto dalam Kasus Harun Masiku
- Bikin Surat Lagi, Hasto Kian Yakin Perkara yang Menjeratnya sebagai Pengadilan Politik
- Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Dihadiri Elite PDIP, Kepala Daerah, dan Keluarga
- Kanang Tekankan Peran Vital PJT I dan II Dukung Swasembada Pangan hingga IKN
- Connie Serahkan Dokumen Rusia ke DPP PDIP, Isinya Berkas & Diska Lepas
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo