PDIP Minta KPK Tangani Nazar seperti Cek Pelawat
Senin, 15 Agustus 2011 – 16:32 WIB
JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memperlakukan kasus suap Wisma Atlet SEA Games Palembang layaknya seperti kasus Cek Pelawat (Travel Check) pemilihan DGS Bank Indonesia.
"Secara politis kami menginginkan bahwa proses penegakan hukum itu harus berkeadilan," kata Sekjen PDIP, Tjahjo Kumolo saat ditemui di gedung MK, Senin (15/8).
Dikatakan Tjahjo, PDI Perjuangan pernah pada posisi seperti Partai Demokrat saat kasus pemilihan Gubernur Bank Indonesia, Miranda S Goeltom. Meski bukti tidak jelas dan pemberi suap belum diketahui, kata dia, KPK tetap memenjarakan anggota DPR dari FPDIP.
“Karena partai kami juga pernah mengalami itu, siapa yang memberikan dan sebagainya. KPK harus bertindak tegas jangan sampai ada penyimpangan dalam penanganan kasus ini," tegasnya.
JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memperlakukan kasus suap Wisma Atlet SEA Games
BERITA TERKAIT
- Dukung Ketahanan Pangan, IsDB & IFAD Kembangan Pertanian Dataran Tinggi
- Program Upland Kementan Diharapkan Bisa Perkuat Ketahanan Pangan
- Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar, Yayan: Hadiahnya Luar Biasa, ya
- Pertamina Eco RunFest Salurkan Donasi Kemanusiaan untuk Palestina, Sebegini Nominalnya
- Pak Gubernur Ini Menjadi Salah Satu yang Diamankan KPK, Kasusnya Diduga Pungutan Pilkada
- Warga Diimbau Waspada, Gunung Lewotobi Kembali Erupsi